Sistem Pendistribusian Barang Pada Politeknik Negeri Lhokseumawe Berbasis Android
Sari
Proses pendistribusian barang habis pakai memiliki peranan yang penting dalam suatu instansi, yang mana proses tersebut berguna untuk memperlancar atau mempermudah penyaluran barang kepada pihak lainnya. Pada Politeknik Negeri Lhokseumawe pendistribusin dan permintaan barang masih dilakukan dengan cara pencatatan sehingga dapat mengakibatkan penumpukan data dan memakan waktu yang cukup lama ketika pihak unit atau jurusan mengajukan permintaan barang ke perlengkapan yang mengharuskan pihak tersebut datang langsung ke gedung perlengkapan, proses ini mengharuskan staff untuk menggunakan kertas disetiap permintaan barang yang dapat menyebabkan sampah kertas bertambah. Oleh sebab itu akan diperlukan sebuah sistem yang dapat mengatasi permasalahan tersebut, caranya yaitu dengan membuat sebuah sistem pendistribusian berupa aplikasi android. Untuk pengembangan aplikasi sistem pendistribusian barang habis pakai ini menggunakan metode RAD (Rapid Application Development). Aplikasi ini nanti akan menjadi tempat bagi pihak perlengkapan untuk mengelola data dalam proses pendistribusian dan permintaan barang. Berhasilnya aplikasi pendistribusian dapat dibuktikan dengan pengujian menggunakan metode black box, total keberhasilan adalah 14 dari 14 test case yang diuji, yang kemudian jumlah dari keberhasilan pengujian tersebut dihitung dengan menggunakan rumus, oleh karena itu dapat diperoleh hasil keberhassilan sebesar 100%. Data yang dimasukkan dalam Google Sheets dapat disinkronkan dengan baik atau dapat dikatakan berhasil. Sehingga baik dalam firebase maupun aplikasi, data barang yang dimasukkan ke Google Sheet sebelumnya semua dapat ditampilkan.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Hasanah, Uswatun. “Sistem Informasi Pendistribusian Barang Pada Pt. Sampurna Sukses Utama Aceh Besar”, Jurnal Indonesia : Manajemen Informatika dan Komunikasi. 1 (1), hal. 20–27, Januari 2020. (Online) Tersedia: https://garuda.kemdikbud.go.id/documents/detail/2002635, diakses pada 1 Desember 2021.
Fakhri, Rizal, dkk. “Sistem Informasi Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Menggunakan Platform Android”, Jurnal Teknologi Rekayasa Infomasi dan Komputer. 2 (1), hal.10–13, Maret 2017. (Online) Tersedia: http://e-jurnal.pnl.ac.id/TRIK/article/view/1865, diakses pada 19 Agustus 2022.
Ovianti, Vivi danWachyu Hari Haji. “Rancang Bangun Aplikasi Distribusi Minyak Sawit Pt. Steelindo Wahana Perkasa Cabang Belitung Timur”, Jurnal Cendikia, (17), hal. 187-193, April 2019. (Online) Tersedia: https://jurnal.dcc.ac.id/index.php/JC/article/view/185, diakses pada: 2 Desember 2021.
Bintang Inspirasi. “Pengertian Flowmap, Diagram Konteks, UML, Use Case, Class Diagram dan Activity Diagram Berserta Sumber”, Agustus 2019. (Online) Tersedia: https://bintanginspirasi.com/2019/08/pengertian-flowmap-diagram-konteks-uml-use-case-class-diagram-dan-activity-diagram%E2%94%82berserta-sumber.html, diakses pada 25 Juli 2022.
Ansori, Ahmad. “Pengertian Sequence Diagram : Tujuan, Simbol, dan Contohnya”, April 2022. (Online) Tersedia: www.ansoriweb.com/2020/04/pengertian-sequence-diagram.html, diakses pada 25 Juli 2021.
DOI: http://dx.doi.org/10.30811/jaise.v2i2.3878
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Indexing :
Journal of Artificial Intelligence and Software Engineering (JAISE) licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.