Rancang Bangun Aplikasi Data Mining untuk Klasifikasi Pemakaian Obat dengan Metode Naïve Bayes pada Puskesmas Bandar baru

Itsna Fachrina, Indrawati Indrawati*, Atthariq Atthariq

Sari


Salah satu elemen penting dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan adalah ketersediaan obat-obatan yang memadai. Perlu adanya cara untuk mengelola obat dengan benar, efisien dan efektif secara berkelanjutan dengan koordinasi yang baik. Terbatasnya pengetahuan manajemen sehingga kegiatan pelayanan pada puskesmas dalam menyediakan obat masih menggunakan cara yang bersifat konvensional yang hanya berorientasi pada produk yang terbatas dan belum menggunakan sistem komputerisasi sehingga sulit bagi puskesmas untuk mengetahui data obat yang tersedia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat akurasi keberhasilan metode naïve bayes dalam mengklasifikan pemakaian obat-obatan, obat mana saja yang memiliki tingkat pemakaian yang banyak diperlukan pada unit pelayanan kesehatan. Penerapan metode naïve bayes data mining akan menghasilkan tiga kategori obat, yaitu kategori obat dengan pemakaian yang banyak, sedang, dan sedikit yang dapat digunakan sebagai referensi perencanaan inventaris pada tahun berikutnya. Penelitian ini berhasil menerapkan metode naïve bayes ke dalam aplikasi. Hasil presentase akurasi pengujian pertama adalah 78,58%, pengujian kedua adalah 76,67%, pengujian ketiga adalah 84%

Teks Lengkap:

Tidak berjudul

Referensi


Agustiawan, Beni. 2015. Sistem Klasifikasi Penyakit Tenggorokan Berbasis Web Menggunakan Metode Naïve bayes.

Anggraeni, Anik, dan Fakultas Teknologi Informasi. 2019. Klasifikasi Penjualan Aplikasi Android.

Nugroho, Y. S. (1983). Data Mining Menggunakan Algoritma Naïve bayes Untuk Klasifikasi Kelulusan Mahasiswa Universitas Dian Nuswantoro. The American Journal of Medicine, 75(3 PART A), 1–3.

Meilani, Susanti. (2015). Aplikasi Data mining Untuk Menghasilkan Pola..

Muhdi, Abdullah, dan Usman. 2017. Sistem Klasifikasi Penyakit Asma Menggunakan Algoritma Naïve bayes (Studi Kasus : Puskesmas Sungai Salak). Jurnal Sistemasi

Saleh, Alfa. 2015. Implementasi Metode Klasifikasi Naïve bayes Dalam Memprediksi Besarnya Penggunaan Listrik Rumah Tangga. Creative Information Technology Journal 2(3): 207–17.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Jurnal Teknologi Rekayasa Informasi dan Komputer - Politeknik Negeri Lhokseumawe is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License 

©2021 All rights reserved | P-ISSN: 2581-2882 | E-ISSN: 2797-1724