Penerapan Rekomendasi Menu dan Self Order Pada Aplikasi E-Menu Restoran Menggunakan Metode Collaborative Filtering Berbasis Android

Ryandi Aziz

Sari


Perkembangan zaman telah membuat banyak pelaku bisnis khususnya kuliner semakin berinovasi dalam produk atau menu makanan dan minuman untuk meningkatkan penjualan. Pelayanan yang diberikan kepada pelanggan pada sebuah restoran juga berpengaruh dalam hal peningkatan penjualan. Ada tiga kondisi yang dapat menurunkan kualitas pelayanan sebuah restoran yaitu saat pelanggan ramai, beroperasi lebih dari 2 lantai dan tempat yang luas. Penurunan kualitas pelayanan bagi pelanggan berdampak terhadapat penjualan. Kondisi tersebut dapat diminimalisir dengan penerapan teknologi aplikasi mobile (e-menu). Penggunaan aplikasi android untuk dapat membantu dalam meningkatkan kualitas pelayanan khususnya dalam hal pemesanan makanan dan minuman. Aplikasi pemesanan yang dibangun memungkinkan pelanggan untuk dapat memesan dan membayar secara mandiri. Proses pemesanan dilakukan dengan cara, pelanggan dapat memindai QR code yang tersedia pada meja. Proses pembayaran dapat dilakukan setelah proses pemesanan menggunakan payment gateaway. Aplikasi yang dikembangkan ini dilengkapi dengan fitur rekomendasi menu dengan dukungan metode collaborative filtering. Penerapan aplikasi pemesanan makanan dengan android dapat meningkatkan kualitas pelayanan yaitu pemesanan dan pembayaran menjadi lebih cepat.


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Gusty Syafruddin, “Sistem Pemesanan Makanan Dan Minuman Restoran Berbasis Mobile,” Semin. Nas. Inform., pp. 345–350, 2018.

D. Adrianto, V. Yesmaya, A. Agung, D. T. Ivander, E. Elysia, and N. Natalie, “QR Code Reader pada Smartphone Android untuk Aplikasi Layanan Restoran,” ComTech Comput. Math. Eng. Appl., vol. 6, no. 2, p. 266, 2015, doi: 10.21512/comtech.v6i2.2271.

D. Nugraha, T. W. Purboyo, and R. A. Nugrahaeni, “Sistem Rekomendasi Film Menggunakan Metode User Based ( Movie Recommendation System Using User Based Collaborative Filtering Method ),” vol. 8, no. 5, pp. 6765–6775, 2021.

Maylida Izattul Wardah and S. D. Putra, “Implementasi Machine Learning Untuk Rekomendasi Film Di Imdb Menggunakan Collaborative Filtering Berdasarkan Analisa Sentimen IMDB,” vol. 2, pp. 243–249, 2022.

R. Oktavika, “Sistem Rekomendasi Wisata Dengan Menggunakan Algoritma Collaborative Filtering,” vol. 2, no. 7, pp. 1–12, 2022.

L. W. Rochim, Sistem Rekomendasi Produk Aplikasi Market Place Berdasarkan Karakteristik Pembeli Menggunakan Metode User Based Collaborative Filtering, no. 8.5.2017. 2022.

D. H. Salsabiela, Sistem Pemesanan Makanan Berkonsep Self-ordering Dan Berbasis Web Pada Rumah Makan. 2020.

E. E.Abel and E. Obeten, “Restaurant Customer Self-ordering System: A Solution to Reduce Customer/Guest Waiting Time at the Point of Sale,” Int. J. Comput. Appl., vol. 111, no. 11, pp. 19–22, 2015, doi: 10.5120/19583-1332.

Redaktur, “Mengenal Teknologi Self Order dan Manfaatnya untuk Bisnis Restoran Anda,” Intermezzo, 2019. https://intermezzo.id/self-order-restoran/ (accessed Nov. 26, 2021).

J. D. Irawan and E. Adriantantri, “Pemanfaatan QR-Code Sebagai Media Promosi Toko,” J. Mnemon., vol. 1, no. 2, pp. 56–61, 2018.




DOI: http://dx.doi.org/10.30811/jaise.v2i1.3875

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


 

Indexing :

 

Creative Commons License
Journal of Artificial Intelligence and Software Engineering (JAISE) licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.