Pemberdayaan Pemuda Pencari Kerja Melalui Keterampilan Pengelasan Dasar Untuk Pagar Dan Teralis Minimalis Di Gampong Blang Crum Kecamatan Muara Dua Kota Lhokseumawe

Al Fathier, Irwin Syahri Cebro, Fakhriza Fakhriza, Nurdin Nurdin, Indra Mawardi

Sari


Gampong Blang Crum terletak di bagian timur Keude Cunda yang merupakan Ibu Kota Kecamatan Muara dua Kota  Lhokseumawe. Gampong Blang Crum memiliki luas 300 Ha terbagi dalam 4 dusun yaitu Keude Dua, Dayah Baro, Teupin dan Gle Bruek. Gampong Blang Crum merupakan gampong terpadat di Kemukiman Kandang yaitu sekitar 24.5% dengan kepadatan penduduk 137/km2. Jumlah penduduk Gampong Blang Crum 3.706 jiwa dan 896 kepala keluarga  dengan perincian laki-laki 1.530 jiwa dan perempuan 2.176 jiwa. Mata pencaharian penduduk umumnya adalah petani, pedagang dan tenaga kerja informal sebagai buruh jasa angkut/bangunan. Merespon dampak pandemi Covid-19 pemerintah telah mengeluarkan kebijakan pelatihan kompetensi melalui Kartu Prakerja yang diprioritaskan bagi pencari kerja dengan usia 18 tahun keatas dan tidak sedang dalam pendidikan. Permasalahan yang dihadapi oleh pemuda/pemudi Gampong Blang Crum sama dengan desa yang lain pada umumnya yaitu tidak adanya kompetensi/keahlian yang cukup sebagai modal mereka untuk mencari pekerjaan selain sebagai tenaga kerja jasa non-skill atau sebagai buruh kasar. Berdasarkan permasalahan tersebut diatas, tim pelaksana pengabdian kepada masyarakat melakukan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan/kompetensi khususnya pengelasan dasar untuk produk pagar dan teralis bagi pemuda pencari kerja (pengangguran) di Gampong tersebut. Pelatihan dilakukan dengan metode teori dan praktek yang dilaksanakan selama 5 hari atau setara dengan 40 jam. Materi yang diberikan meliputi; Pengenalan K3, Cutting (pemotongan), Grinding (gerinda) dan Welding (pengelasan). Hasil pelaksanaan pengabdian pada masyarakat terbukti adanya  bertambahnya pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh tentang teknik pengelasan dasar. Dengan bekal tersebut diharapkan bisa memberikan dampak perubahan yang positif untuk pengembangan diri selanjutnya, dalam meningkatkan skill ke jenjang selanjuntya

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Badan Pusat Statistik Lhokseumawe, Kota Lhokseumawe dalam

Angka 2019, BPS Lhokseumawe, 2019

Al Fathier, Pemberdayaan Pemuda Pencari Kerja Melalui

Ketrampilan Pengelasan Dasar & Teralis Minimalis di Gampong

Mesjid Punteut Kecamatan Blang Mangat Kota Lhokseumawe,

Prosiding Seminar Nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe, Vol.5,

no1, 2021

Al Fathier, Pengembangan Hard Skill Pengelasan Dasar Aplikasi

Membuat Meja dan Kursi Café Untuk Pemuda Putus Sekolah

Gampong Alue Awe Kecamatan Muara Dua Kota Lhokseumawe,

Prosiding Seminar Nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe, Vol.6,

No.1 2022

Kartu Prakerja, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian

Republik Indonesia [online]. Available:

https://www,prakerja.go.id/tentang-kami. [accessed: 5 Maret 2021

https://www.google.com/maps/place/Blang+Crum,+Kec.+Muara+D

ua,+Kota+Lhokseumawe,+Aceh/@5.1374472,97.1214404,14z/data=

!3m1!4b1!4m6!3m5!1s0x304783ae88b1f7f5:0x344602ca1153ec27!

m2!3d5.1320071!4d97.1386299!16s%2Fg%2F12h2tdn6r?entry=ttu

Harsono Wiryosumarto, Prof, Dr, Ir., Teknologi Pengelasan Logam,

PT. Pradnya Paramita, Jakarta, 2000

Sri Widharto, Petunjuk Kerja Las, PT. Pradnya Paramita, Jakarta


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-sa4.footer##

Creative Commons License

Prosiding Seminar Nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

© 2017 All rights reserved |Seminar nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe p-ISSN:2598-3954.

.