Perancangan Plts 10 Mw Di Gampoeng Jeulikat Sebagai Distributed Generation Pada Sistem 150 Kv Aceh

Teuku Hasannuddin, Maimun Maimun, Radhiah Radhiah, Fauzan Fauzan, Muhammad Muhammad

Sari


Penelitian ini melakukan suatu perancangan pembangkit listrik  dengan mengkonversi energy matahari menjadi energy listrik menggunakan panel surya 80 W didesa Jeulikat Kota Lhokseumawe sebagai distributed generation dari jenis energi terbarukan yang terhubung ke sistem interkoneksi 150 kV Aceh. Dari hasil penelitian diperoleh sebuah kesimpulan bahwa pada perancangan pembangkit listrik tenaga surya di Gampong Jeulikat Lhokseumawe menghasilkan Daya efektif sebesar 10 MW dengan energy listrik sesuai dengan jam operasi yang direncanakan yaitu 4 jam untuk melayani beban puncak dari jam 19.00 samapi dengan 22.00,  6 jam untuk melayani beban puncak dari jam 18.00 sampai dengan jam 00.00, 12 jam untuk pelayanan siang hari dari jam 06.00 samapai dengan jam 18.00 dan 24 jam untuk pelayanan kontinue tanpa pemutusan. Hasil analisis pada penelitian ini komponen yang dibutuhkan untuk menghasilkan daya 10 MW tersebut adalah  300.000 panel surya 80WP dengan luas lahan yang dibutuhkan 11,8 Ha, 500.000 baterai 100Ah, 4800 inverter 5 kVA, 48 transformator 20 kV 500 kVA, 5 tranfsformator 150 kV 5 MVA. Sudut peletakan panel surya yang paling effektif adalah pada winter  60o, spring/autumn 84o , summer 108o. Setelah   dilakukan optimasi dengan penambahan distributed generation sistem kelistrikan  150 kV Aceh terjadi pengurangan rugi-rugi daya terbesar  antara penyulang Pangkalan Brandan dengan penyulang Langsa sebesar 2,46 MW. Total rugi-rugi daya yang dapat kurangi setelah adanya distributed generation Gampong Jeulikat 10 MW   pada sistem 150 kV Aceh yaitu sebesar 2,234 MW atau 0,08 % dengan tingkat penetrasi daya distributed generation  sebesar 10 MW.


Kata Kunci


panel surya, inverter, transformator, baterai, distributed generation

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Pradityo, J., Winardi, B. dan Nugroho, A., 2015, Evaluasi dan Optimalisasi system Off Grid PLTH Bayu Baru, Bantul D.I. Yogyakarta”, Transient Vol 4, No 3.

Hasanuddin, 2017, “Efisiensi Penggunaan Energi Listrik Pada Sistem Interkoneksi 150kV Nanggroe Aceh Darussalam Menggunakan Distributed Generation”,Jurnal Listrik Telekomunikasi Elektronika Vol 14 No.1,Politeknik Negeri Lhokseumawe.

Safitri Nelly , Farhad Shahnia, Mohammad AS Masoum, 2016, “Coordination of single-phase rooftop PVs in unbalanced three-phase residential feeders for voltage profiles improvement”, Australian Journal of Electrical and Electronics Engineering, Taylor & Francismta

Safitri Nelly , Rachmawati, Yassir, 2018, “Electrification, Decentralization and IT/OT Digitization of Grid-Connected Rooftop PVs in Residential Feeder”, GEASC (Global Engineering and Applied Science Conference) Fukuoka Japan

Zamzami, Safitri, Nelly, Fauzi, 2018, “Non-uniform Rooftop PVs Distribution Effect to Improve Voltage Profile in Residential Feeder”, Jurnal Telkomnika, Vol. 16 Issue 4.

Yassir, 2019,“ Optimization of Tilt Angle for Photovoltaic: Case Study Sabang-Indonesia”, IOP Conference Series: Materials Science and Engineering, Volume 536, IOP Publishing

Naim Muhammad, 2017,“ Rancangan Sistem Kelistrikan Plts Off Grid 1000 Watt Di Desa Mahalona Kecamatan Towuti ”, Jurnal Ilmah Teknik Mesin Dinamika Volume 9 Nomor 1 , ISBN : 2085-8817.

Naim Muhammad, 2017,“ Rancangan Sistem Kelistrikan Plts On Grid 1500 Watt Dengan Back Up Battery Di Desa Timampu Kecamatan Towuti”, Jurnal Ilmah Teknik Mesin Dinamika Volume 8 Nomor 2 , ISBN : 2085-8817.

Hasanuddin, 2019, “Perancangan Pembangkit Listrik Tenaga Air Krueng Lhok Gob Kabupaten Pidie Jaya Sebagai Distributed Generation Pada Sistem Interkoneksi 150 Kv Aceh– Sumut”,Buku Laporan Penelitian ,Politeknik Negeri Lhokseumawe.

Hasanuddin, 2016, “Optimasi Aliran Daya Sistem Kelistrikan Nanggroe Aceh Darussalam Berbasis Distributed Generation Dengan Menggunakan Metode Algoritma Genetik, Jurnal Energi” Elektrik Volume 5 Nomor 1 , Universitas Malikussaleh Lhokseumawe.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-sa4.footer##

Creative Commons License

Prosiding Seminar Nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

© 2017 All rights reserved |Seminar nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe p-ISSN:2598-3954.

.