Pengaruh Etika Kerja Islami terhadap Pengambilan Keputusan Akademis Di Politeknik Negeri Lhokseumawe

Ismed Wijaya, Dasmi Husin, Mukhlisul Muzahid, Diana Diana

Sari


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh etika kerja islami terhadap pengambilan keputusan akademis. Sebuah studi pada Program Studi Keuangan Syariah (ALKS) Politeknik Negeri Lhokseumawe. Aktivitas prodi ini diketahui berdampingan dengan tiga prodi lain yaitu prodi akuntansi, administrasi bisnis, dan prodi perbankan dan keuangan. Ketiga prodi tersebut berada dibawah manajemen jurusan Tata Niaga. Eksistensi Prodi ALKS juga berdampingan dengan 19 prodi lainnya di Politeknik Negeri Lhokseumawe. Keseluruan prodi tersebut beraktivitas secara konvensional (non syariah). Pengelolaan akademisi yang dijalankan tetap secara bersama-sama (satu atap). Pola-pola kerja konvensional ditengarai lebih dominan mempengaruhi pola kerja para pegawai. Sampel penelitian dipilih berdasarkan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 32 orang dosen yang memiliki jabatan strutural. Sebaran kuisioner menggunakan google formulir yang di share melalui perangkat media sosial. Dari target sampel yang diharapkan, kuisioner yang direspon hanya 30 orang responden. Metode penelitian bersifat deskriptif dengan cara mengolah data dari hasil kuisioner, wawancara, observasi, dan survey lapangan menggunakan model regresi sederhana (SPSS versi 21). Hasil penelitian menunjukan tidak terdapat pengaruh etika kerja Islami terhadap pengambilan keputusan pada prodi ALKS. Hal ini ditandai dengan besarnya nilai korelasi / hubungan (R) 0,236. Sedangkan besarnya pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat / koefisien determinasi (R2) sebesar 0,056. Ini dapat diartikan bahwa besarnya pengaruh etika kerja islami terhadap pengambilan keputusan akademis hanya 5,6% saja. Meskipun variabel etika kerja islami (X) berpengaruh positif terhadap pengambilan keputusan akademis, namun tingkat pengaruhnya tidak terlalu nyata. Nilai signifikan sebesar 0,209 lebih besar dari nilai probabilitas 0,05 dan nilai t hitung 1,285 lebih kecil dari t tabel yaitu 2.048 sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh etika kerja islami dengan pengambilan keputusan yang dilakukan oleh pihak yang memiliki kewenangan terhadap pengembangan prodi ALKS.

Kata Kunci


Etika, Islami, Keputusan, Akademis.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Djakfar, M. (2012). Etika Bisnis. Jakarta: Penebar Plus

Mursal Aziz 2018. Etika Akademis dalam Pendidikan Islam. Jurnal

Tarbiyah. Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Al-Ittihadiyah

Labuhanbatu Utara. Vol 25. No.1 Januari – Juni 2018. ISSN 0854 –

E-ISSN: 2597-4270

https://www.researchgate.net/publication/324134761_Etika_Akademis_Dalam_Pendidikan_Islam

Jufrizen, 2016. Analisis Etika Kerja Berbasis Islam pada Bank Syariah di Kota Medan. Proseding Seminar Nasional Ekonomi IV. Hal. 435 – 456 ISBN : 978-602-14708-2-4

Arum Ardianingsih dan Siti Yunitarini, 2012. Etika, Profesi Dosen dan Perguruan Tinggi: sebuah Kajian Konseptual. Jurnal Ekonomi dan

Bisnis.Volume 10.Nomor 01. Maret 2012. Hal. 1 – 9.

https://media.neliti.com/media/publications/5150-ID-etika-profesidosen-dan-perguruan-tinggi-sebuah-kajian-konseptual.pdf

Salim, E. (2000). Kembali ke Jalan Lurus. Jakarta: AlvaBet.

Harega, A. (2004). Membangkitkan Etos Profesionalisme. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama

Saifullah, M. (2011). Etika Bisnis Islami dalam Praktek Bisnis

Rasulullah. Walisongo , 19 (1), 131.

Tasmara, T. (2004). Membudayakan Etos Kerja Islami. Jakarta: Gema Insani Press.

Mahmud, 2012. Sosiologi Pendidikan Bandung: Pustaka Setia.

Al-Rasyidin, 2012. Falsafah Pendidikan Islami: Membangun Kerangka Ontologi, Epistimologi, dan aksiologi Praktik Pendidikan. Bandung: Citapustaka Media Perintis

Taufiqurrochman, dkk, 2017. Penerapan Business Intelligence dalam Pengambilan Keputusan Akademik yang tepat untuk Perguruan Tinggi, dengan memanfaatkan aplikasi Feeder PDDDIKTI. (Studi kasus pada Universitas Muhammadiyah Jakarta). p- ISSN : 2407 – 1846. e-ISSN : 2460 – 8416. Website : jurnal.umj.ac.id/index.php/semnastek

Sri Wahyuni, 2016. Pengaruh Pembelajaran Etika dan Lingkungan Akademik terhadap Tingkat pemahaman dan Kepekaan Mahasiswa Jurusan Akuntansi terkait Tindakan Tidak Beretika dalam Bisnis. Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Universitas Lampung Bandar Lampung

Pemerintah Provinsi Aceh, 2018. Qanun Aceh Nomor 11 Tahun 2018 tentang Lembaga Keuangan Syariah.

https://jdih.acehprov.go.id/dih/detail/4fffb507-25de-4620-a1aefcf53d45ccb6

Undang-Undang 18 tahun 2001. Penerapan Syariat Islam.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-sa4.footer##

Creative Commons License

Prosiding Seminar Nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

© 2017 All rights reserved |Seminar nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe p-ISSN:2598-3954.

.