Penyerahan

Penyerahan Online

Sudahkah memiliki nama pengguna dan kata sandi untuk Journal Innovation and Dissemination Research?
Ke Login

Butuh nama pengguna dan kata sandi?
Ke registrasi

Registrasi dan login dibutuhkan untuk memasukkan naskah dan kelengkapannya secara online dan untuk mengecek status naskah saat ini.

 

Petunjuk Penulis

    1. Naskah dapat ditulis dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris
    2. Naskah yang diterima merupakan hasil penelitian, review artikel, studi kasus dan makalah ilmiah yang belum pernah dipublikasikan pada  media cetak lainnya.
    3. Tulisan yang dimuat dalam Jurnal DISEMINASI adalah yang menyangkut tentang Teknik Kimia, Lingkungan, industri, sains dan yang berkaitan dengan hal tersebut.
    4. Naskah diketik diatas kertas berukuran A-4, Times New Roman 12 dengan jarak spasi 1 spasi dengan tata letak portrait dengan ukuran margin kiri dan atas 4 cm; kanan dan bawah 3 cm, panjang naskah 8-10 halaman, termasuk gambar dan tabel.
    5. Judul singkat dan jelas, ditulis dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris maksimal 20 kata dengan huruf besar. Terjemahan judul dalam bahasa Inggris dalam tanda kurung. Bila mengandung nama latin ditulis dengan huruf miring.
    6. Nama penulis dibawah judul, tanpa gelar kesarjanaan. Jika lebih dari satu orang penulis hendaknya diurutkan dan diberi angka Arab di akhir masing-masing penulis. Angka-angka Arab tersebut di beri keterangan sebagai catatan kaki pada halaman pertama, lengkap dengan alamat dan lembaga penulis.
    7. Abstrak ditulis dalam Bahasa Indonesia dan  Bahasa Inggris dan diketik satu spasi maksimum 200 kata dalam satu paragraph, berisi high-light hasil penelitian diikuti dengan data kualitatif hasil penelitian yang menonjol dan terkait dengan judul serta perlu diungkapkan agar pembaca dapat segera mengetahui temuan hasil penelitian.
    8. Kata kunci, ditulis dalam huruf miring maksimum 5 kata.
    9. Pendahuluan,  berisi latar belakang dan sitasi kepustakaan yang diakhiri dengan alinea tujuan penelitian.
    10. Metode Penelitian terdiri dari bahan, alat serta metode yang digunakan. Bahan yang digunakan hendaknya jelas spesifikasi dan sumbernya. Alat yang digunakan hendaknya jelas dan spesifikasinya seperti: GC varian 1400 dengan intergrator HP 3390 A, sedangkan alat sederhana seperti gelas labu dan seterusnya, tidak perlu ditulis. Metoda yang digunakan baik terhadap contoh maupun metoda penggunaan alat atau metoda yang dimodifikasi harus lebih ditulis dan diikuti dengan daftar pustaka.
    11. Hasil dan Pembahasan, Membahas hasil penelitian sebaiknya diikuti tinjauan kepustakaan disertai tahun penerbitan. Jika hasil penelitian dibuat dalam bentuk tabel dan gambar, maka pembahasan dianggap sesuai jika ditempatkan dibawah tabel/gambar. Pembahasan tidak dijadikan judul tersendiri (tidak dipisahkan dari hasil penelitian).
    12. Simpulan,  penarikan kesimpulan didasarkan pada hasil penelitian dengan mengacu kepada judul penelitian.
    13. Daftar Putaka, Daftar pustaka ditulis berdasarkan rujukan dalam teks yang terdapat dalam penelitian, daftar pustaka ditulis dengan urutan abjad nama akhir penulis utama. Disamping itu daftar rujukan/pustaka dianggap sesuai  jika menulis berdasarkan sumber yang diacu
  • Untuk Buku, nama pokok dan inisial pengarang, tahun terbit. Judul Buku jilid, edisi  tempat/kota penerbit: nama penerbit.
  • Untuk karangan dalam majalah atau jurnal,  Nama pokok dan inisial pengarang, tahun. Judul karangan. Nama majalah atau jurnal jilid (nomor): halaman permulaan dan akhir.
  • Untuk karangan/artikel dalam pertemuan ilmiah atau seminar.  Nama pokok inisial pengarang, tahun “judul karangan” Singkatan nama pertemuan (penyelenggara). Waktu tempat/kota pertemuan.
  • Untuk tulisan dari internet. Nama pokok inisial pengarang, tahun. Judul tulisan. Nama jurnal atau majalah/sumber lainnya (on line) Vol… No… (Alamat sumber rujukan dan tanggal diakses)

 6.    Naskah katagori Non penelitian/konseptual

  1. Judul  (sama dengan poin  5.a)
  2. Nama Penulis  (sama dengan poin 5.b)
  3. Abstrak  (sama dengan poin  5.c)
  4. Pendahuluan, Tanpa sub judul berisi latar belakang, perumusan masalah dan tinjauan pustaka.
  5. Pembahasan,  Berisi informasi, pemikiran ilmiah penulis, argumentasi, menyangkut hal-hal baru atau permasalahan lama yang belum terpecahkan.
  6. Kesimpulan dan Saran (saran bukan merupakan suatu keharusan)
  7. Daftar Pustaka (sama dengan poin  5.i)

Lain-lain

  1. Naskah yang dikirim ke redaksi rangkap 2 (asli dan foto copy) disertai dengan naskah dalam format word ke email Jurnal Sains dan Teknologi Reaksi. Pengiriman Naskah ditujukan ke alamat

Jurnal Inovasi dan Diseminasi

Jurusan Teknik Kimia

Politeknik Negeri Lhokseumawe

Jalan Banda Aceh-Medan Km 280,3

Buketrata Lhokseumawe

e-mail: jidr@pnl.ac.id

 

Dewan Redaksi dapat mengubah dan mengkoreksi bahasa dan istilah, tanpa merubah isi dan maknanya, dengan atau tanpa pemberitahuan penulis.

 

Petunjuk Untuk Penulis

Penulis yang ingin memasukkan naskah harus memperhatikan poin-poin di bawah ini. Jika naskah tidak sesuai dengan persyaratan yang telah dicantumkan, ada kemungkinan naskah tersebut akan dikembalikan.

  1. Penyerahan belum pernah dipublikasikan, bukan sebelum jurnal lain untuk dipertimbangkan (atau penjelasan telah diberikan dalam Komentar untuk Editor).
  2. File naskah dalam format file dokumen OpenOffice, Microsoft Word, RTF, atau WordPerfect.
  3. Ketika tersedia, URLs untuk referensi telah disediakan.
  4. Teks 1 spasi; font 12; italic; tidak digaribawahi (kecuali alamat URL); dan semua ilustrasi, figur, dan tabel yang ditempatkan di dalam teks pada poin yang tepat, jangan di akhir.
  5. Teks yang mematuhi persyaratan mengenai perpustakaan dan gaya bahasa digambarkan secara garis besar di Petunjuk Penulis, yang akan ditemukan dalam halaman Tentang Kami.
  6. Jika penerimaan untuk bagian peer-review dari jurnal, instruksinya terdapat di Memastikan Reviewer Anonim telah diikuti.
 

Pernyataan Privasi

Nama dan alamat email yang dimasukkan di situs jurnal hanya akan digunakan untuk tujuan yang sudah disebutkan, tidak akan disalahgunakan untuk tujuan lain atau untuk pihak lain.