Implementasi Surat Digital Dengan Signature Electronic Studi Kasus Kantor Wali Kota Lhokseumawe

Jamalul Insan, Salahuddin Salahuddin, Muhammad Arhami

Sari


Surat menjadi sebuah kebutuhan untuk melakukan kegiatan administrasi maupun komunikasi antar bagian ataupun antar organisasi.kantor walikota Lhokseumawe merupakan pusat pemerintahan dalam  dari kota Lhokseumawe. Kantor walikota Lhokseumawe untuk melakukan kegiatan administrasi menggunakan surat sebagai penghubung informasi.Surat biasanya membutuhkannya penandatangan surat agar dapat disalurkan kembali ke antar bagian. Namun dalam proses penandatangan surat terkadang pihak yang berwenang tidak berada di tempat, dampaknya ialah terhambat dalam penyampaian informasi antar bagian.kondisi saat ini tanda tangan dapat dilakukan dengan menggunakan Signature Electronic yang dapat memudahkan dalam penandatangan surat. Signature Electronic  merupakan tanda tangan yang mudah untuk di implementasikan ke dalam sistem. penelitian pengujian sistem dilakukan menggunakan metode blackbox. Berdasarkan hasil pengujian menggunakan metode blackbox terhadap proses sistem, semua fungsi berjalan sesuai dengan yang di harapkan.

Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.