Pengaruh variasi arus pengelasan terhadap sifat mekanik pada proses pengelasan SMAW

Azwinur Azwinur, Saifuddin A. Jalil, Asmaul Husna

Abstract


Teknologi di bidang konstruksi terus berkembang terutama dalam perancangan dan desain produk. Salah satu konstruksi rancangan yang sering dijumpai adalah kostruksi baja. Dalam penerapannya konstruksi baja ini seringkali tidak dapat dihindari dari melakukan proses penyambungan logam atau yang sering disebut dengan pengelasan. Setiap proses pengelasan pasti berhubungan dengan arus pengelasan yang berfungsi untuk mendapatkan hasil sambungan yang baik atau lolos pengujian sesuai standart atau code yang dianut. Oleh karena itu pemilihan besarnya arus pengelasan sangat penting sebelum melakukan proses pengelasan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh arus pengelasan terhadap sifat mekanik dengan menggunakan proses pengelasan SMAW. Penelitian ini menggunakan material baja karbon rendah. Material diberi perlakuan pengelasan dengan variasi arus 80 A, 90 A dan 100 A. Jenis sambungannya adalah sambungan tumpul kampuh V tunggal dengan sudut 70°.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil pengujian tarik pada spesimen raw material yang tidak mengalami pengelasan dan spesimen yang mengalami pengelasan bahwa nilai kekuatan tarik yang paling tinggi terdapat pada arus 100 A yaitu sebesar 44.08 kgf/mm2  selanjutnya diikuti oleh arus 80 A yaitu sebesar 43.14 kgf/mm2 selanjutnya diikuti oleh nilai kekuatan tarik dari raw material yaitu sebesar 41.88 kgf/mm2  dan yang terakhir adalah arus 90 A yang nilainya sebesar 40.07kgf/mm2 . Nilai pengujian kekerasan material pada arus 80 A, 90 A dan 100 A menunjukkan bahwa nilai kekerasan tertinggi terdapat pada daerah logam las yaitu pada kelompok spesimen arus 80 A sebesar 96.5 HRC.

 

Kata kunci: Pengelasan, Kampuh V, kekerasan, kekuatan tarik, SMAW

References


Wiryosumarto. H, Okumura. T, Teknologi Pengelasan Logam, PT. Pradnya Paramitha, Jakarta Cetakan Ke 8. 2000

Santoso Joko, “Pengaruh Arus Pengelasan Terhadap Kekuatan Tarik Dan Ketangguhan Las SMAW Dengan Elektroda E7018” Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang. 2006.

Arifin, S. Las Listrik dan Otogen, Ghalia Indonesia, Jakarta. 1997

ASTM E8/E8M-11. Standard Test Methods For Tension Testing Of Metallic Materials. USA, 2012

American Welding Society,Eighth Edition, Welding Technology Volume 1 1991

ASME Boiler and Pressure Vessel Code Section IX, Qualification Standard for Welding and brazing procedures, welders, brazzers, and welding and brazing operators, ASME New York, 2010

Andrew D. Althouse, Modern Welding, The Good Heart Wilcox Company, Inc, South Holland, 1992

George E.Totten, Steel Heat Treatment Handbook : Metallurgy and Technologies, CRC Press, USA, 2006




DOI: http://dx.doi.org/10.30811/jpl.v15i2.372

Refbacks

  • There are currently no refbacks.






 

  

    

    

Lisensi Creative Commons

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional .

 

Alamat Surat :

Politeknik Negeri Lhokseumawe
Jl. Banda Aceh-Medan Km 280
Buketrata, Lhokseumawe, 24301, Aceh, Indonesia