Pengaruh Variasi Kecepatan Potong Dan Kedalaman Pemakanan Proses Bubut Baja St-37 Dan St-60 Terhadap Kekasaran Permukaan

Abdul Karim, Hamdani Hamdani, Ariefin Ariefin

Sari


Proses bubut merupakan proses pembentukan material dengan membuang sebagian material dalam bentuk geram akibat adanya gerak relatif pahat terhadap benda kerja, kualitas dari hasil pembubutan terutama pada bagian permukaan sangat dipengaruhi oleh tiga parameter yaitu kecepatan spindle (Speed), gerak makan (Feed), dan kedalaman pemakanan (Depth Of Cut). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui nilai kekasaran permukaan (Roughness) dan kekerasan (Hardness) terbaik dengan variasi kecepatan potong 17.03 m/menit, 30.22 m/menit, 60.44 m/menit dan kedalaman pemakanan 0.25 mm dan 0.75 mm setelah dilakukan pembubutan. Pengujian dilakukan dengan mesin bubut Pindad model PL-1000 G dengan spesimen baja ST 37 dan ST 60. Dengan alat uji kekasaran permukaan Mitutoyo SJ-310 dan alat uji Kekerasan Rockwell C. Hasilnya yaitu Nilai Kekasaran permukaan terbaik pada Kecepatan potong 60.44 m/menit kedalaman pemakanan 0.25 mm ialah 3.329 µm dan kekerasan tertinggi 24.5 HRC pada kecepatan potong 30.22 m/menit dan kedalaman pemakanan 0.75 mm pada Baja ST 37,  sedang kan Nilai Kekasaran permukaan terbaik pada kecepatan pototng 60.44 m/menit kedalaman pemakanan 0.25 mm ialah 2.936 µm dan kekerasan tertinggi 31 HRC pada kecepatan potong 17.03 m/menit kedalaman pemakanan 0.75 mm pada Baja ST 60.

 

Kata kunci: Kekasaran Permukaan, Kecepatan Potong, HSS


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


I. Lesmono and Yunus, “Pengaruh Jenis Pahat, Kecepatan Spindel, dan Kedalaman Pemakanan Terhadap Tingkat Kekasaran dan Kekerasan Permukaan Baja st. 42 pada Proses Bubut Konvensional,” Jtm, vol. 1, no. 3, pp. 48–55, 2013.

H. Hamdani and F. Fakhriza, “Pengendalian kualitas pada hasil pembubutan dengan menggunakan metode SQC,” J. Rekayasa Mater. Manufaktur dan Energi, vol. 2, no. 1, pp. 1–9, 2019.

P. Arsana, I. N. Pasek Nugraha, and K. R. Dantes, “Pengaruh Variasi Media Pendingin Terhadap Kekasaran Permukaan Benda Kerja Hasil Pembubutan Rata Pada Baja St. 37,” J. Pendidik. Tek. Mesin Undiksha, vol. 7, no. 1, p. 7, 2019, doi: 10.23887/jjtm.v7i1.18746.

D. A. Ardiansyah, “PENGARUH JENIS PAHAT DAN CAIRAN PENDINGIN SERTA KEDALAMAN PEMAKANAN TERHADAP TINGKAT KEKASARAN DAN KEKERASAN PERMUKAAN BAJA ST 60 PADA PROSES BUBUT KONVENSIONAL,” Jtm, vol. 01, no. 3, pp. 83–90, 2013.




DOI: http://dx.doi.org/10.30811/jmst.v7i1.3919

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Jurnal Mesin Sains Terapan - Politeknik Negeri Lhokseumawe is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License 

©2021 All rights reserved | E-ISSN: 2597-9140