PENGARUH TEMPERATUR CRYOGENIC TERHADAP KETANGGUHAN IMPACT SAMBUNGAN PENGELASAN STAINLESS STEEL AISI 304

Furkan Furkan, Akhyar Ibrahim, Azwar Azwar

Sari


Seiring dengan berkembangnya teknologi telah dihasilkan pada baja dengan berbagai jenis sesuai dengan fungsi dan tujuan pemakaian. Salah satunya adalah baja tahan karat austenitic AISI 304 umumnya digunakan untuk memproduksi tangki kargo gas alam cair (LNG) karena kinerjanya yang lebih tinggi di lingkungan yang sangat rendah dan tahan terhadap korosi. Tujuan penelitian ini adalah Mengetahui pengaruh temperatur cryogenic terhadap ketangguhan impact daerah HAZ, daerah weld metal, dan daerah Fusion Line Baja tahan karat AISI 304, melakukan analisa fraktografi pada permukaan patahan. Metode penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh temperature cryogenic terhadap ketangguhan impact sambungan pengelasan stainless stell AISI 304, dimulai dari mempersiapkan alat dan bahan, proses pengelasan, pengujian impact charpy dan analisa patahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil nilai rata-rata pengujian impact tertinggi terdapat pada temperatur ruangan di daerah HAZ yaitu 3,71 joule/mm2 dan hasil nilai pengujian impact terendah terdapat pada temperatur cryogenic di daerah weld metal yaitu 0,69 joule/mm2. Pengujian impact pada temperatur cryogenic didapatkan hasil nilai pengujian impact terendah dibandingkan dengan nilai hasil pengujian impact temperatur ruangan. Spesimen di daerah HAZ, fusion line, dan weld metal, pada temperatur cryogenic mengalami bentuk perpatahan getas. Maka dapat diambil kesimpulan bahwa, berdasarkan hasil pengujian impact material stainless steel aisi 304 temperatur cryogenic dan temperatur ruangan, terlihat jelas bahwa kekuatan beban kejut material stainless steel AISI 304 pada pengujian temperatur cryogenic menurun di daerah HAZ, fusion line, dan weld metal dibandingkan dengan kekuatan beban kejut material stainless steel AISI 304 pada temperatur ruangan.
Kata Kunci : Stainless Steel AISI 304, Temperature Cryogenic, Pengelasan SMAW, Impact Charpy, Analisa Patahan.


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Flynn, Thomas, 1997. “Cryogenic Engineering”. New York: Marcel Dekker.

https://en.wikipedia.org/wiki/Cryogenics.

Bachtiar, Aryan. 2016. Analisis sifat fisik dan mekanik bahan baja ss-400 dengan variabel arus pengelasan shielded metal arc welding ( smaw ) terhadap kekuatan tarik dan mikrostruktur. Tugas akhir, 2016. Teknik Otomotif & Manufaktur, Politeknik Muhammadiyah Yogyakarta.

Muvariz, M. F., & Pamungkas, (2010). Uji Ketangguhan Material Baja A36 Berdasarkan Metode Pengujian Impak Astm. Jurusan Teknik Mesin. Politeknik Negeri Batam.




DOI: http://dx.doi.org/10.30811/jmst.v4i1.1745

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Indexing :

ALAMAT KANTOR REDAKSI :
Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Lhokseumawe

Jalan Banda Aceh - Medan Km 280,3
Buketrata Po Box 90, Telp (0645) 42785 Fax (42785)
Email: jmst@pnl.ac.id