Deskripsi Profil dan Karakter Usaha Tani Kopi Pagar Alam Berdasarkan Descriptive Statistics dan Korelasi

Irmeilyana Irmeilyana, Ngudiantoro Ngudiantoro, Desty Rodiah

Abstract


Kopi Pagar Alam merupakan salah satu kopi Besemah dari Sumatera Selatan. Tujuan penelitian pada paper ini adalah untuk mendeskripsikan profil dan karakter usaha tani kopi di Kota Pagar Alam berdasarkan descriptive statistics, nilai korelasi, dan representasi grafik berupa histogram dan matrix plot. Faktor-faktor yang mencerminkan profil dan karakter usaha tani kopi yang diteliti meliputi profil, karakter, dan kinerja petani, keadaan lahan, penggunaan tenaga kerja, produksi, dan faktor eksternal.  Pemilihan responden dilakukan dengan purposive sampling pada 214 petani kopi yang memiliki lahan dan terlibat langsung dalam pengolahan lahan. Secara umum, mayoritas responden berusia produktif, belajar bertani dan kepemilikan lahan dari keluarga secara turun temurun, pola bertani tunggal, motivasi usaha dan motivasi kerja yang cukup tinggi, dan budaya kerjanya termasuk sedang atau mendekati rendah. Jumlah tenaga kerja dalam keluarga lebih banyak terlibat daripada tenaga kerja di luar keluarga. Pengetahuan petani terhadap penting atau kurang pentingnya faktor-faktor lingkungan pada tanaman kopi lebih beragam. Pada matrix plot, mayoritas responden mempunyai nilai variabel horizontal pada suatu interval tertentu dan mempunyai nilai variabel vertikal yang bervariasi, sehingga korelasi antara kedua variabel rendah. Korelasi yang tinggi terjadi pada hubungan antara umur dengan lama bertani kopi, dan juga antara produksi rata-rata 1 pohon dengan produktivitas lahan. Hasil descriptive statistics berupa histogram dari variabel-variabel tersebut dapat digunakan untuk analisis lebih lanjut, terutama untuk analisis korespondensi.


Keywords


Usaha tani kopi Pagar Alam, descriptive statistics, profil petani kopi, karakter petani kopi, deskripsi

References


Z. Fatma, “Analisis fungsi produksi dan efisiensi usahatani kopi rakyat di Aceh Tengah,” thesis, IPB, 2011.

A. Rofi, “Strategi peningkatan pendapatan petani kopi di Desa Boafeo Kecamatan Maukaro Kabupaten Ende, NTT,” Maj. Geogr. Indones., vol. 32, no. 1, pp. 77–83, 2018.

J. R. Saragih, “Kinerja produksi kopi arabika dan prakiraan sumbangannya dalam pendapatan wilayah Kabupaten Simalungun,” J. VISI, vol. 18, no. 1, pp. 98–112, 2010.

N. Asmani, M. Antoni, and R. Indriasari, “Analisis respon produktivitas dan ekspor kopi di Provinsi Sumatera Selatan,” J. Agribisnis dan Ind. Pertan., vol. 7, no. 2, pp. 136–151, 2008.

S. Thamrin, “Faktor-faktor yang mempengaruhi produksi usahatani kopi arabika di Kabupaten Enrekang Sulawesi Selatan,” AGRIC, vol.26, no. 1, pp. 1-6, 2014.

A. B. Ginting, H. L. Nainggolan, and G. P. Siahaan, “Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi sentra produksi komoditi kopi di Kabupaten Humbang Hasundutan,” Agrisep, 2018.

S. M. Silitonga and S. L. Sihombing, “Analisis komparasi tingkat pendapatan usahatani kopi dengan berbagai pola tanam (monokultur dan polikultur) di Kabupaten Dairi Kecamatan Sumbul Desa Tanjung Beringin’, Journal on Social Economic of Agriculture and Agribusiness, vol. 2, no. 3, 2013.

M. Wollni, “Productive efficiency of specialty and conventional coffee farmers in Costa Rica: accounting for the use of different technologies and self-selection,” in The American Agricultural Economics Association Annual Meeting, 2007.

K. Sarirahayu and A. Aprianingsih, “Strategy to improving smallholder coffee farmers productivity,” Asian J. Technol. Manag., vol. 11, no. 1, pp. 1–9, 2018.

M. E. Pramudita. Robusta unjuk gigi. Majalah Trubus, Edisi 590, Januari 2019.

Irmeilyana, Ngudiantoro, A. Desiani, dan D. Rodiah, “Deskripsi hubungan luas areal dan produksi perkebunan kopi di Indonesia menggunakan analisis bivariat dan analisis klaster,” Infomedia, vol. 4, no. 1, pp. 21-27, 2019.

D. J. P. (Ditjenbun), Statistik Perkebunan Indonesi Komoditas Kopi 2015-2017. Jakarta: Kementerian Pertanian, 2018.

(2017) Kopi Robusta BesemahSumatera Selatan. [Online]. Available: http://www.lintaskopi.com/kopi-robusta-besemah-sumatera-selatan/

D. Setyawan. Panen besar robusta tua. Majalah Trubus, Edisi 590, Januari 2019.

Irmeilyana, Ngudiantoro, A. Desiani, D. Rodiah,” Deskripsi hubungan luas areal dan produksi perkebunan kopi di Provinsi Sumatra Selatan,” pada Seminar Nasional Semirata BKS PTN Bidang MIPA Indonesia Barat 2019; Bengkulu, 6-7 Juli 2019..

BPS Kota Pagar Alam, Kota Pagar Alam dalam Angka, 2018

R. E. Walpole, Pengantar Statistika, Edisi ke-3, B. Sumantri, penerjemah. Jakarta: PT. Gramedia, 11990. Terjemahan dari: Introduction to Statistics, 3rd ed.




DOI: http://dx.doi.org/10.30811/jim.v4i2.1534

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Irmeilyana Irmeilyana, Ngudiantoro Ngudiantoro, Desty Rodiah