STUDI STABILISASI URUGAN PILIHAN MENGGUNAKAN FLY ASH UNTUK LAPI PONDASUI JALAN

Putri Balqis, Mulizar Mulizar, Fauzi A Gani

Sari


ABSTRAK

Urugan pilihan merupakan material yang digunakan untuk meningkatkan kualitas subgrade,

dengan syarat material harus memenuhi spesifikasi tertentu. Penelitian ini fokus pada penggunaan urugan pilihan yang diambil dari Quarry Lhoknibong dan diolah dengan penambahan fly ash dari PLTU Pangkalan Susu. Fly ash, sebagai sisa pembakaran batu bara berbentuk partikel halus, menawarkan potensi pengurangan dampak lingkungan melalui pemanfaatannya sebagai bahan tambah. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sifat fisis urugan pilihan serta menentukan komposisi campuran optimal dengan tambahan fly ash. Metode penelitian mengikuti standar AASHTO, ASTM, dan SNI, meliputi pengujian sifat fisis dan mekanis seperti pemadatan modified dan California Bearing Ratio (CBR). Hasil analisis menunjukkan nilai Plasticity Index (PI) sebesar 10,27% dan Liquid Limit (LL) 30,50%, yang mengklasifikasikan tanah sebagai A-2-6 menurut AASHTO dan GC menurut USCS. Penambahan fly ash dalam komposisi 5%, 10%, 15%, dan 20% menunjukkan peningkatan nilai CBR, dengan nilai optimum mencapai 43,6% pada kondisi unsoaked  dan  41,3% pada kondisi  soaked  pada persentase 15% fly ash. Penelitian  ini mengindikasikan  bahwa  fly  ash  dapat  meningkatkan  kualitas  urugan  pilihan,  dengan manfaat tambahan berupa pengurangan dampak lingkungan dari limbah industri.

 

Kata kunci: Urugan Pilihan,Fly Ash, CBR, Stabilisasi

 

 


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


DAFTAR PUSTAKA

Amir Fauzi, et al. (2021). Pengaruh Penggunaan Fly Ash PLTU Pangkalan Susu Terhadap

Kuat Tekan Mortar Geopolimer. Politeknik Negeri Lhokseumawe.

Badan Standardisasi Nasional. (2012). Metode uji CBR laboratorium. In Standar Nasional

Indonesia, Badan Standarisasi Nasional.

Bowles, J.E., J., & Hainim, E. : J. (1989). Sifat-Sifat Fisis dan Geoteknis Tanah.

Das, B. M. (1995a). Mekanika Tanah (Prinsip-prinsip Rekayasa Geoteknik. In Penerbit

Erlangga.

Das, B. M. (1995b). Mekanika Tanah (Prinsip-prinsip Rekayasa Geoteknik. Penerbit

Erlangga, 1–300.

Das Braja M. (1988). Mekanika Tanah (Prinsip-prinsip Rekayasa Geoteknik) Jilid I. In

Penerbit Erlangga Jakarta.

Diklat Penggunaan Bahan dan Peralatan Pekerjaan Jalan dan Jembatan. (2016). Modul Bahan Tanah untuk Badan Jalan. In Diklat Penggunaan Bahan dan Peralatan Pekerjaan Jalan dan Jembatan (pp. 1–24). https://simantu.pu.go.id/epel/edok/1b2e8_1._Bahan_Tanah_Untuk_Badan_Jalan.pdf

Hardiyatmo, H. C. (2002). Mekanika Tanah I Jilid III. In Gadjah Mada University Press. Hardiyatmo, H. C., Teknik, J., Universitas, S., Mada, G., Sipil, T., Teknik, F., & Gadjah, U.

(1992). Mekanika-Tanah-I-Hary-Christady-Hardiyatmopdf_Compress.

Spesifikasi Umum “Departemen Pekerjaan Umum Direktorat Jenderal Bina Marga”. (n.d.).

No Title. In 2017.

Yasruddin, Y., Lestari, U. S., & Rifqy, A. (2020). Limbah Batubara Sebagai Bahan Campuran Perbaikan Lapisan Tanah Dasar Di Kalimantan Selatan. Al Ulum: Jurnal Sains Dan Teknologi, 6(1), 19. https://doi.org/10.31602/ajst.v6i1.3658


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


 
ALAMAT KANTOR REDAKSI :
Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Lhokseumawe
Jalan Banda Aceh - Medan Km 280,3
Buketrata Po Box 90, Telp (0645) 42785 Fax (42785)