RANCANG BANGUN MESIN CNC MILLING 3-AXIS UNTUK ANGGRAVE PCB BERBASIS ARDUINO UNO

Muhammad Rizki Aulia Hasibuan, Muhaimin Muhaimin, Suprihardi Suprihardi

Sari


Abstrak Pada proyek akhir ini, dirancang suatu alat CNC sederhana yang dapat digunakan untuk menggambar suatu pola gambar pada jalur PCB secara otomatis. Desain yang telah digambar melalui personal computer akan dikonversi dalam bentuk G-Code. dari data yang diterima oleh driver motor stepper, data digunakan sebagai penggerak motor stepper dan terbentuk pola pada bidang gambar sesuai desain. Mesin CNC adalah suatu mesin yang dikontrol oleh computer dengan menggunakan bahasa numerik (data perintah dengan kode angka, huruf dan simbol) sesuai standart ISO. Sistem kerja teknologi CNC ini akan lebih sinkron antara computer dan mekanik, sehingga bila dibandingkan  dengan mesin perkakas yang sejenis, maka mesin perkakas CNC lebih teliti, lebih tepat, lebih fleksibel dan cocok untuk produksi masal. Dengan dirancangnya mesin perkakas CNC dapat menunjang produksi yang membutuhkan tingkat kerumitan yang tinggi dan dapat mengurangi campur tangan operator selama mesin beroperasi.

 

Kata Kunci : Mesin CNC, Mesin CNC Milling, CNC Ploter, Mini CNC, Arduino CNC.


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Amal Aldianto, 2015. “Prototype mesin CNC berbasis Arduino Uno dengan software GBRL controller”, Jurnal Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Mercubuana, Jakarta.

Beno Sutopo, 2006. “Pembuatan benda kerja pada mesin Frais CNC TU 3A menggunakan software CNC Keller Q Plus berbasis software Autocad 2000”, Jurnal Jurusan Pendidikan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang.

Pradana, Dityo Kurniawan, 2011. “Rancang bangun CNC Milling Machine Home Made untuk membuat PCB”, Jurnal Jurusan Teknologi Elektro Universitas Gunadarma, Depok.

.

Wahyu, A.N., 2015, “Rancang bangun mesin pc basec CNC Milling tiga sumbu (system kontroler dan analisa torsi motor stepper)”, Tugas Akhir D-3, Teknik Mesin Universitas Sebelas Maret, Surakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.30811/tektro.v3i1.1543

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##